Manado, kompasindonesianews.com - Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) VIII Bitung Mayor Marinir Aditya Indarto...
Manado, kompasindonesianews.com - Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) VIII Bitung Mayor Marinir Aditya Indarto, S.E. memimpin upacara penaikan bendera yang dilaksanakan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII bertempat di Lapangan Markas Komando Lantamal VIII Jalan Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru Paal Dua, Manado. Senin (10/4).
Upacara bendera yang dilaksanakan setiap Senin tersebut dihadiri Kepala Dinas dan Kepala Satuan Lantamal VIII serta diikuti seluruh personel Lantamal VIII mulai dari Perwira, Bintara, Tamtama, dan Pegawai Negeri Sipil.
Pada upacara bendera tersebut diisi dengan beberapa kegiatan diantaranya pembacaan teks Pancasila, Pengucapan Sapta Marga dan pembacaan Panca Prasetya Korpri.
Danyonmarhanlan VIII Bitung pada kesempatan tersebut antara lain menyampaikan terkait perbuatan asusila agar personel sebelum berbuat pikirkan terlebih dahulu dampak yang akan diterima baik menyangkut keutuhan keluarga maupun merugikan karier sampai dengan BDTH dari dinas.
"Dalam waktu dekat akan dilaksanakan seleksi Diktukba, bagi personel yg sudah eligibel agar menyiapkan diri dengan baik, menjelang Libur Hari Raya Idul Fitri 1444 H-2023 M, agar personel mempersiapkan diri dengan baik," ujarnya. (Adhit)